Tulisan berjalan

"Selamat Datang di https://tasihat197.blogspot.com/"

11 Juli 2014

Pendataan Dapodik 2014/2015 Akan Dimulai 1 Austus 2014 Menggunakan Aplikasi Versi 3.00

Aplikasi Dapodik 3.00 diperkirakan akan di release pada akhir Juli 2014. Sehingga nanti pada proses pendataan tahun ajaran 2014/2015 akan menggunakan versi terbaru. 
Ada informasi penting yang disampaikan pemerintah untuk sekolah. Melalui edaran Dirjen Dikdas Kemdikbud, ada beberapa informasi yang berkaitan dengan pelaksanaan penjaringan Data Pokok Pendidikan Dasar ( DAPODIKDAS) tahun pelajaran 2013/2014 dan persiapan penjaringan tahun 2014/2015 adalah sebagai berikut:
  1. Periode untuk pengiriman Data Pokok Pendidikan Dasar semester 2 tahun pelajaran 2013/2014 akan berakhir pada tanggal 25 Juli 2014.
  2. Penjaringan data untuk semseter 1 tahun pelajran 2014/2015 akan dimulai pada 1 Agustus 2014 dengan menggunakan aplikasi versi 3.00
  3. Dinas Pendidikan Kab/Kota melengkapi isian referensi data wilayah Desa untuk pemetaan daerah terpencil di laman referensi.data.kemdikbud.go.id/wilayah.php
  4. Kepala sekolah sebagai penanggung jawab data dimasing-masing sekolahnya menujuk operator sekolah secara definitif dengan surat tugas/surat keputusan yang berlaku selama 1 tahunPembiayan yang ditimbulkan dibebankan melalui dana BOS sesuai Juknis BOS 2014.
  5. Pendirian satuan pendidikan/ sekolah baru, proses penutupan sekolah, perubahan nomenklatur, penggabungan sekolah dan pemekaran wilayah, segera dilaporkan de Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar tembusan ke Pusat Data dan Statistik Pendidikan ( PDSP) untuk segera diproses pemutakhiran data disekolahan.
Kalau kita boleh mencermati informasi edaran nomor 4, disana kita bisa melihat bahwa kedudukan seorang operator sekolah sangat kuat keberadaanya, karena ada surat keputusan resmi dari kepala sekolah. Maka sudah sepantasnya seorang operator mendapatkan hak yang seimbang seusai dengan tugas dan kewajiban yang berat.
Demikian informasi seputar pendataan Dapodik 3.00, mudah-mudahan bermanfaat.

SURAT EDARANNYA


Tidak ada komentar:

Posting Komentar